Pengalaman Menggunakan Zenfone 3 MAX #Pink

Beberapa waktu lalu saya kedatangan tamu di rumah yaitu sebuah smartphone dari Asus, dengan nama yang mungkin asing lagi di telinga "Zenfone 3 Max". Varian Zenfone 3 Max ZC553KL ini adalah kelanjutan dari succesor Zenfone MAX yang sebelumnya. Zenfone 3 Max dengan warna Pink ini baru saja di rilis. Yang special dari tamu saya kali ini adalah warnanya, yaitu Pink :) saya sangat senang diberi kesempatan untuk mencobanya.

Asus Zenfone 3 Max Pink yang mempesona
Sebelum jauh saya bercerita, yuk kita liat apa aja sih yang ada di dalam kotak si Zenfone 3 max ZC553KL ini.
Penampakan Zenfone 3 Max Pink dalam Kemasan Kotaknya


Semua Isi di dalam paket Zenfone 3 Max
 Selain sebuah Smartphone, di dalam paket penjualan Asus Zenfone 3 Max juga terdapat kabel, Charger, buku Manual dan ada yang berbeda, yaitu Kabel OTG (On The GO).

Kabel OTG Zenfone 3 MAX
Fungsi kabel OTG ini biasanya digunakan untuk membaca flashdisk pada Smartphone, atau juga bisa dipakai untuk Keyboard maupun mouse dengan jack USB. yah jadi bisa ngetik di smartpen pakai keyboard :) Namun, ada hal yang special dari perangkan Zenfone 3 Max guys, yaitu kabel OTG ini diguanakn untuk Ngecharge Smarpthone lain.

Charger 5 Volt 2 Ampere
Clip dan dudukan SIM Card dan Memory Card

Pendapat kawan2
Sebelum saya pakai, saya tanya ke kawan2 terdekat saya mengenai Zenfone 3 pink ini. Lihatlah apa reaksi mereka.
Dyah, Admin darepontianak.com
Dan ini adalah beberapa komentar yang dyah tampilkan di akun instagram miliknya:
1. https://www.instagram.com/p/BTQpWNVABxx/?taken-by=darepontianak
2. https://www.instagram.com/p/BTgYomrAX1R/?taken-by=darepontianak
3. https://www.instagram.com/p/BTrESLtALPi/?taken-by=darepontianak

Admin http://www.misterpangalayo.com/
 Admin yang satu adalah seorang blogger profesional di Pontianak. yuk bisa liat pendapatnya di blognya mengenai Zenfone 3 Max pink ini.
Admin Blogteguh.web.id
Untuk membaca komentar admin blogteguh.web.id tentang zenfone 3 max bisa dilihat pada link berikut ini

Giliran saya yang pakai
Bagaimana dengan saya? Nah berikut adalah cerita saya, mengenai si #pink yang #gaadamatinya.

Setelah seminggu saya menggunakan smartphone ini, hal yang paling membuat saya takjub adalah ketahanan daya baterainya yang bisa seharian menemani. Padahal kegiatan saya dari kantor sampai pulang ke rumah lagi sangat padat. Yup, smartphone yang baru datang itu langsung saya pakai dan gunakan untuk pekerjaan di kantor maupun lapangan.
Kegiatan saya ketika meninjau Lokasi PLTD


Pernah dalam Sebuah kegiatan kantor, saya melakukan peninjauan lapangan dengan smartphone yang biasa saya gunakan. tidak sampai sore baterainya sudah habis. Namun kemaren pas bawa Asus Zenfone 3 Max ini, baterainya masih bertahan sampai saya pulang ke rumah, yaitu pukul 5 sore. dan itupun sudah dipakai fasilitas GPS dan Kameranya. belum lagi untuk chatting maupun fotografi untuk mengambil dokumentasi kegiatan.
dipakai juga untuk dokumentasi Mainan, yang di share ke Social Media

Selain digunakan untuk kegiatan online seperti membaca email, membuka media social yang saya miliki, Asus Zenfone 3 Max juga saya gunakan untuk bermain game favorite. Yang kadang-kadang juga, smartphone saya juga dipakai oleh anak-anak saya untuk nonton youtube ketika waktu senggang senggang. pokoknya Zenfone 3 Max ini benar2 serba bisa dan bisa dipakai semua kalangan.

Najwa dan Orlyn sedang asyik bersama Zenfone 3 Max Pink
Akhir kata, saya mau ucapin banyak terima kepada Asus yang telah membuat Smartphone yang luar biasa. Dan terutama Asus Indonesia, yang telah memberikan kesempatan bagi saya untuk mencoba Zenfone 3 Max Pink dengan sangat leluasa. Semoga jalinan kerja sama ini tidak putus.

Terima Kasih Asus.

Komentar

  1. Sayang sekali waktu Zenfone 3 MAX ini datang ke Pontianak saya sedang tidak di sini, jadi belum bisa ketemu perangkat terbaru dari ASUS tersebut. Mungkin berjodoh dengan produk terbaru ASUS lainnya :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. semoga di lain kesempatan bisa dapat kesempatan yang sama bro :)

      Hapus
  2. Wah, itu isi di dalam paket pembelian agak sedikit berbeda ya, kirain OTG-nya mesti beli sendiri, ternyata sudah dikasih langsung dari pihak ASUS. Manteep...

    BalasHapus
  3. Beberapa waktu lalu sempat liat ada posting hasil video yang direkam pake Zenfone 3 MAX, hasilnya bagus ya. Suka dengan fitur stabilizer-nya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. yup bener sekali.. pada fungsi perekaman kamera di zenfone 3 max sudah ditanamkan stabilizer sehingga tampilan video lebih stabil :)

      Hapus
  4. Weisshhh heits banget yak. Keren abis. Warnannya bikin adem dan kecanggihannya bikin eksis dimana mana

    BalasHapus

Posting Komentar

Feel Free for Comment. Silahkan berkomentar apa saja. Komentar kalian sangat membantu saya. karena akan membuat saya lebih semangat :)